Komponen Pokok Instalasi

Komponen instalasi listrik merupakan perlengkapan yang paling pokok dalam
suatu rangkaian instalasi listrik. Dalam pemasangan instalasi listrik banyak macamnya,
untuk memudahkan bagi instalatir, komponen tersebut dikelompokan :
1.Bahan Penghantar
2.Kotak Kontak
3.Fiting
4.Saklar
5.Pengaman
6.Peralatan Pelindung
Komponen instalasi listrik yang akan dipasang pada instalasi listrik , harus
memenuhi persyaratan sebagai berikut :
a. Keandalan, menjamin kelangsungan kerja instalasi listrik pada kondisi normal.
b. Keamanan, komponen instalasi yang dipasang dapat menjamin keamanan system
instalasi listrik.
c . Kontinuitas, komponren dapat bekerja secara terus menerus pada ko ndisi normal.